Notification

×

Arsip Blog

DISDIK KBB DAN TBM CIBUNGUR LAKUKAN PELATIHAN PENULISAN

Sabtu, 24 Desember 2022 | 10.34 WIB Last Updated 2022-12-24T03:34:03Z

 

Ruang Berita– Dinas Pendidikan Kab. Bandung Barat bersama TBM Cibungur Batujajar lakukan penguatan kemampuan para guru dengan menyelenggarakan Pelatihan Penulisan Artikel dan Feature. Kegiatan yang diikuti para guru SD se-Kab. Bandung Barat itu dilaksanakan di Aula Sekolah Al Irsyad Kota Baru Parahyangan, Jum’at (23/12/22).

Pada pelaksanaan kegiatan tersebut, Analis Bahasa dan Sastra, Wika K. Damayanti mengungkapkan bahwa setiap guru di Kab. Bandung Barat diharapkan dapat mengekspresikan berbagai pemikirannnya melalui berbagai tulisan, termasuk jenis artikel dan feature. Ekspresi dalam kedua jenis tulisan itu dimungkinkan diproduksi guru karena dinamika perkembangan sekolah dan warga sekolah merupakan sumber bahan tulisan. Banyak potensi di sekitar guru yang dapat diekspresikan menjadi tulisan.

“Dinamika pada ekosistem sekolah sangat kaya dengan bahan yang bisa dikembangkan menjadi tulisan,” ungkap Wika.

Di lain pihak, Ketua TBM Cibungur Batujajar, Wildan Awaludin menyampaikan bahwa berbagai kiprah yang dilakukan lembaganya merupakan refleksi kontribusi positif terhadap perkembangan pendidikan di Kab. Bandung Barat, terutama berkenaan dengan perkembangan literasi. Lembaga yang dipimpinnya memiliki harapan untuk dapat mendorong kemajuan literasi di Kab. Bandung Barat, salah satunya melakukan penguatan kemampuan menulis pada para guru.

“Saya berharap untuk dapat mendorong kemajuan literasi di Kab. Bandung Barat, salah satunya melakukan penguatan kemampuan menulis pada para guru,” papar Wildan.

Kegiatan bertajuk Pelatihan Penulisan Artikel dan Feature itu diikuti oleh 50 guru SD se-Kab. Bandung Barat. Narasumber yang menyampaikan materi pada kegiatan itu, Dwi Joko Widiyanto dan Eriyandi Budiman.

Dalam paparannya, kedua narasumber memberi motivasi kepada para guru untuk mau dan mampu menuangkan berbagai ide dan pemikiran dalam bentuk tulisan artikel atau feature. Guna mewadahi animo para guru, setelah kegian berlangsung, kedua narasumber menyiapkan grup media sosial yang dijadikan media komunikasi dan diskusi tentang tulisan para guru. Dengan intensitas komunikasi dan diskusi itu pada ujungnya diharapkan akan melahirkan buku kompilasi tulisan para guru.

“Dengan intensitas komunikasi dan diskusi mereka bersama kami, pada ujungnya diharapkan akan melahirkan kompilasi tulisan yang dikemas dalam bentuk buku,” tutur Dwi yang diamini Eriyandi. ***DasARSS.

Sumber Berita: Dadang A. Sapardan, M.Pd (Kabid PSD Disdik KBB)-Pewarta: Adhyatnika Geusan Ulun-Newsroom Tim Peliput Berita Pendidikan Bandung Barat

×
               
         
close