Ruang Berita- SDN Hegarmanah menyelenggarakan pembiasaan budaya Islami sebelum proses pembelajaran. Program yang melibatkan seluruh warga sekolah tersebut, bertujuan untuk membumikan penguatan pendidikan karakter religius, terutama untuk para peserta didik.
Demikian disampaikan Kepala SDN Hegarmanah, Asep Nurjaman ketika usai memimpin pelaksanaan salat Dhuha di halaman sekolah, Jumat (27/1/23).
"Program yang kami canangkan, seperti pembiasan salat Dhuha menjadi pembiasaan rutin yang senantiasa dilaksanakan sebelum kegiatan belajar mengajar dimulai," ujarnya.
Lebih jauh disampaikan Asep, tujuan kegiatan di atas, selain penguatan pendidikan karakter bagi para peserta didik, juga merupakan salah satu dukungan pihaknya atas terwujudnya profil pelajar Pancasila yang telah menjadi kebijakan pendidikan pemerintah.
"Selain sebagai penguatan pendidikan karakter, program pembiasaan ini merupakan salah satu bentuk dukungan nyata kami atas kebjakan pemerintah tentang profil pelajar Pancasila," lanjutnya.
Sejumlah respons positif datang datang dari warga sekolah, seperti yang disampaikan salah seorang guru yang menyatakan bahwa pembiasaan di atas menjadi hal yang penting untuk menjadikan peserta didik unggul, tidak hanya bidang akademik, namun juga memiliki dasar keagamaan yang baik.
Kepala Sekolah mengapreasi dukungan semua warga sekolah telah menjadikan kegiatan pembiasaan di atas menjadi program unggulan. Menurutnya, hal tersebut tampak dari antusias mereka saat kegiatan berlangsung.
Ditandaskan Asep, semoga kegiatan tersebut mendapatkan bimbingan Allah Swt, sehinga akan lahir generasi penerus yang dapat dibanggakan.
"Atas dukungan semua warga sekolah, semoga program ini dapat berlangsung secara istiqamah. Selain itu, semoga kegiatan pembiasaan ini selalu mendapatkan bimbingan Allah Swt, sehingga akan lahir generasi yang salih-salihah yang akan membanggakan kita semua," tandasnya. *
Kontributor: Asep Nurjaman, M.PdI (Kepala SDN Hegarmanah Cililin)-Pewarta/Editor: Adhyatnika Geusan Ulun-Newsroom/Tim Peliput Berita Pendidikan Bandung Barat.