Notification

×

Arsip Blog

SMP Darul Falah Cihampelas Gelar Edukasi Stunting

Rabu, 25 Januari 2023 | 06.57 WIB Last Updated 2023-01-24T23:57:45Z

 

Ruang Berita- SMP Darul Falah Cihampelas menggelar Edukasi Stunting bersama mahasiswa dari Universitas Padjadjaran (UNPAD). Kegiatan yang dilaksanakan sebagai upaya dini pencegahan stunting dari kalangan remaja tersebut, diikuti oleh 80 siswi kelas 9, Kamis (19/1/23).

Kepala SMP Darul Falah Cihampelas, Baehaqi, mengungkapkan dalam sambutannya bahwa siswi kelas 9 perlu mendapat edukasi tentang stunting. Menurutnya, hal ini dikarenakan kelak mereka akan menjadi seorang ibu yang harus paham bagaimana caranya menjaga kesehatan sejak dini.

“Siswi kelas 9 perlu mendapat edukasi tentang stunting karena kelak mereka akan menjadi seorang ibu, yang harus paham bagaimana caranya menjaga kesehatan diri agar anak yang dilahirkan bisa terhindar dari stunting,” ujarnya.

Baehaqi mengapresiasi program di atas yang merupakan wujud kolaborasi pihaknya dengan mahasiswa UNPAD yang sedang melaksanakan penelitian. Pihaknya pun bersyukur kegiata di atas mendapat respons positif selama acara berlangsung, selain diisi oleh pemaparan materi yang informatif, terdapat pula sesi tanya jawab dan hiburan dengan pembagian hadiah bagi partisipan yang aktif.

Lebih lanjut, disampaikan pula upaya sekolah dalam menjaga kesehatan warga sekolah adalah dengan memberlakukan beberapa aturan seperti, pelarangan membawa makanan dan minuman berasa ke dalam kelas, anjuran membawa tempat makan dan minum sendiri, serta larangan membuang sampah sembarangan.

“Upaya sekolah menjaga kesehatan siswa-siswinya adalah dengan memberlakukan beberapa aturan seperti, pelarangan membawa makanan dan minuman berasa ke dalam kelas, anjuran membawa tempat makan dan minum sendiri, serta larangan membuang sampah sembarangan,” tambahnya.

Sejumlah rangkaian acara Edukasi Stunting ini diawali dengan pemaparan materi tentang stunting, gejala stunting, dan cara pencegahan stunting.

Sementara itu, Maricha, pemateri menjelaskan bahwa menurut WHO pada 2015, menjelaskan stunting adalah gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang pada 1000 hari pertama kehidupan, yang ditandai dengan tinggi badan pendek (berada di bawah standar).

Di sisi lain, pemateri berikutnya, Nabila, mengungkapkan bahwa untuk mencegah terjadinya stunting ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh para remaja putri. Hal tersebut sangat penting agar stunting dapat dicegah.

"Untuk mencegah terjadinya stunting, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan seperti, memenuhi kebutuhan gizi sejak hamil, memberi ASI eksklusif, dampingi ASI eksklusif dengan MPASI sehat, dan terus memantau tumbuh kembang anak," tandasnya. **

Kontributor: Siti Fatimah, S.Pd. (SMP Darul Falah Cihampelas)-Pewarta/Editor: Adhyatnika Geusan Ulun-Newsroom Tim Peliput Berita Pendidikan Bandung Barat.

×
               
         
close