Notification

×

Arsip Blog

MKKS SR 04 SMP KBB GELAR KOSN, FLS2N, DAN PENTAS PAI

Senin, 06 Maret 2023 | 20.43 WIB Last Updated 2023-03-06T13:48:24Z

 

Ruang Berita- Sebanyak 326 siswa terbaik jenjang SMP mengikuti ajang bergensi Kompetisi Olimpiade Siswa Nasional (KOSN), Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N), dan Pentas PAI tingkat Sub Rayon 04 Kab. Bandung Barat. Kegiatan yang diselenggarakan di SMPN 1 Cililin tersebut, melibatkan 35 sekolah jenjang SMP negeri dan swasta, Senin (6/3/23).

Kegiatan yang dibuka oleh Pengawas Pembina SMP, Suparman mewakili Dinas Pendidikan Kab. Bandung Barat di atas, memuncul SMP Darul Falah 1 Cihampelas sebagai juara umum, diikuti oleh SMPN 1 Cililin, dan SMPN 1 Cihampelas, sebagai peringkat 2 dan 3. Dimeriahkan juga dengan atraksi marching band dan tim Paskibra SMPN 1 Cililin yang telah mengharumkan nama Kab.Bandung Barat di tingkat Prov.Jawa Barat.


Dalam sambutannya, Suparman menyampaikan program rutin yang diselenggarakan Disdik KBB di atas dapat dijadikan ajang pencarian minat dan bakat peserta didik untuk menjadi yang terbaik di bidang masing-masing.


"Dengan adanya kegiatan KOSN, FLS2N, Pentas PAI diharapkan dapat muncul para peserta didik yang terbaik di bidang masing-masing. Program yang menjadi kalender rutin pendidikan tersebut, dapat juga menjadi pencarian bakat para siswa untuk diseleksi ke tingkat lebih tinggi, baik kabupaten, provinsi dan nasional," ujarnya.


Senada dengan Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Sub Rayon 04, Jaja yang menambahkan bahwa kegiatan di atas, selain menjadi ajang seleksi ke tingkat yang lebih tinggi, juga menjadi wadah silaturahmi para peserta di semua sekolah yang terlibat.


Lebih jauh disampaikan Jaja, pihaknya mengapresiasi kinerja panitia dari unsur MGMP dan para peserta didik yang telah menyukseskan program unggulan di atas. Menurutnya, keberhasilan pihaknya dalam menyelenggarakan kegiatan tersebut atas dukungan semua pihak, termasuk pemerintah daerah, Polri/TNI, orang tua siswa, para guru pembimbing dan kepala sekolah se-Sub Rayon 04.


"Kami mengapresiasi kinerja para panitia yang telah menjadikan ajang tahunan ini sukses dalam penyelanggaraannya. Juga, kepada semua pihak yang terlibat baik  langsung maupun tidak langsung, terutama kepada para siswa peserta kegiatan, para guru pembimbing, orang tua siswa yang mendukung penuh anak-anaknya untuk ikut lomba, juga para kepala sekolah yang telah terlibat aktif menyukseskan kegiatan bergengsi ini," imbuhnya.


Ditandaskan Jaja yang juga Kepala SMPN 1 Cililin, dengan diselenggarakannya kegiatan KOSN, FLS2N, dan Pentas PAI, diharapkan akan lahir para atlet, seniman, dan para siswa yang unggul, berbudi pekerti baik, sehingga membanggakan semua pihak. ***


Pewarta/editor: Adhyatnika Geusan Ulun-Sumber Berita: MKKS Sub Rayon 04 SMP KBB.




×
               
         
close