Notification

×

Arsip Blog

TEROBOSAN BARU DISDIK BANDUNG BARAT, JURNAL KINANTI DAN POADCAST "BISA-CERDAS"

Senin, 30 Oktober 2023 | 12.43 WIB Last Updated 2023-11-21T05:04:25Z



RUANG BERITA– Dinas Pendidikan Kab.Bandung Barat (Disdik KBB) kembali menggulirkan program unggulan bidang pendidikan. Setelah berhasil merintis penerbitan Jurnal Kinanti yang merupakan jurnal pendidikan bagi para insan pendidikan, kini Disdik KBB siap menggulirkan program digital learning yang dikemas dalam format poadcast.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Pendidikan melalui Sekretaris Dinas (Sekdis), Rustiyana kepada Tim Peliput Berita Pendidikan Bandung Barat, saat menyiapkan format acara poadcast pendidikan di ruang kerjanya di Gedung A, Komplek Perkantoran Pemkab.Bandung Barat, Senin (30/10/23).

“Setelah kami berhasil merintis penerbitan jurnal pendidikan, sekarang berlanjut dengan program unggulan lainnya, yakni takshow pendidikan berformat poadcast, ” ujarnya.

Jurnal Kinanti

Lebih jauh disampaikan Sekdis, Kinanti yang merupakan akronim dari Karya Insan Pendidikan Terpilih, merupakan media resmi Disdik KBB yang mendokumentasikan karya tulis berupa jurnal dari para guru dan insan pendidikan lainnya. Menurutnya, saat ini web tersebut dapat diakses oleh para kontributor melalui laman https://jurnalkinanti.disdikkbb.org/.

Sekdis berharap dengan tersedianya web Jurnal Kinanti, memudahkan para guru di Bandung Barat untuk menerbitkan jurnalnya guna pengembangan diri dan sebagai salah satu syarat untuk kenaikan pangkat.

“Kini, Jurnal Kinanti dapat dimanfaatkan oleh para guru untk mempublikasikasikan karya tulis ilmiahnya. Sehingga, kelak dapat menjadi sarana pengembangan diri, dan dapat juga digunakan sebagai salah satu syarat untuk kenaikan pangkat,” imbuhnya.

Poadcast BISA-CERDAS

Selanjutnya, masih menurut Sekdis, pihaknya kini tengah mengembangkan pembelajaran digital melalui poadcast. Program ini diharapkan dapat menjadi salah satu sumber inspirasi para guru dan insan pendidikan lainnya dalam menyosialisasikan capaian pembelajaran di semua jenjang.

Sekdis memberi nama program poadcast tersebut BISA-CERDAS yang merupakan akronim dari Bicang Santai Seputar Pendidikan Usia Dini dan Pendidikan Dasar.

Dipilihnya BISA-CERDAS, diharapkan poadcast tersebut dapat memfasilitasi para guru untuk menyampaikan capaian diri, prestasi sekolah, hingga best practice yang selama ini dilaksanakan di setiap satuan pendidikannya.

“Poadcast BISA-CERDAS diharapkan dapat menjadi sarana yang tepat dan sesuai dengan tuntutan zaman dalam menampilkan sejumlah capaian diri, sekolah, termasuk best practice para guru yang telah dilaksnakan dimasing-masing satuan pendidikan,” tandasnya. ***





×
               
         
close