Notification

×

Arsip Blog

SMPN 2 Parongpong Melepas Mahasiswa PPLSP UPI Bandung

Minggu, 20 November 2022 | 13.26 WIB Last Updated 2022-12-08T23:51:37Z

 



Parongpong (Ruang Berita)- SMPN 2 Parongpong menggelar acara pelepasan mahasiswa Universitas Pendidikan (UPI) yang mengikuti program Praktik Pengalaman LapanganSatuan Pendidikan (PPLSP). Kegiatan yang dihadiri oleh dosen pembimbing, komite, dan warga sekolah lainnya tersebut, digelar setelah selama tiga bulan mahasiswa jurusan PAI UPI melaksanakan PPLSP di sekolah tersebut, Sabtu (19/11/22).

Kepala SMPN 2 Parongpong, Yeti Resmiati, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas program yang dilaksanakan UPI tersebut. Menurutnya, pihaknya sangat terbantu dengan adanya program di atas. Para mahasiswa turut membantu kegiatan sekolah.

“Mereka juga ikut mengisi dan membantu berbagai kegiatan yang  dilaksanakan oleh sekolah. Selain mempersiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran untuk tampil di kelas, juga melaksanakan persiapan pembiasaan seriap pagi sebelum masuk kelas. Misalnya, membimbing siswa dalam melaksanakan salat Duha, bacaan surat-surat pendek, yasinan, kegiatan literasi,  dan kegiatan salat Zuhur berjamaah. Bahkan menjadi pembina upacara dalam kegiatan upacara penaikan bendera. Semua kegiatan dilaksanakan tanpa keluh kesah,” ujarnya.

Lebih lanjut disampaikannya, para mahasiswa PPLSP tidak hanya berusaha belajar tentang bagaimana praktik mengajar dengan berbagai strategi dan metode pembelajaran yang baik, akan tetapi sudah beroleh pengalaman dalam berbagai kegiatan baik intrakurikuler, ekstrakurikuler, maupun kokurikuler.

Ditambahkan Yeti, disamping kegiatan di atas, mereka tutut mendukung kegiatan persiapan ulangan harian, penilaian tengan semester, kegiatan seni hadrah, pramuka, kegiatan peringatan Maulid Nabi, dan program sekolah lainnya.

“Para mahasiswa PPL yang melaksanakan praktik di sekolah atas partisipasi dan cara kerjanya yang sangat baik, dan bagus dalam menyesuaikan diri dengan lingkungan sekolah utamanya guru-guru dan staf administrasi,” imbuhnya.


Sementara itu, Dosen UPI, Wawan Hermawan, mengucapkan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan SMPN 2 Paraongpong. Menurutnya, atas dukungan tersebut, para mahasiswanya memeroleh ilmu dan pendewasaan diri dalam berbagai kegiatan pembelajaran dan praktik di lapangan.

“Terima kasih kepada keluarga besar SMPN 2Prongpong, berkat adanya bimbingan dan arahan, serta tuntunan  dari semua pihak, para mahasiswa dapat merasakan bertambahnya ilmu dan pendewasaan diri dalam berbagai kegiatan pembelajaran dan praktik di lapangan,” ungkapnya.

 Lebih jauh diungkapkannya, pihak fakultas dan jurusan PAI UPI akan tetap melaksanakan berbagai kolaborasi dan bermitra  langsung dengan  SMPN 2 Parongpong dalam program PPLSP. Selain itu, pihaknya mengajak kepada mahasiswa dan guru untuk ikut melanjutkan pendidikan pasca sarjana dan doctoral.

“Kami mengharapkan juga agar para mahasiswa dan guru yang belum melanjutkan ke Perguruan Tinggi Jenjang S2 dan S3 khususnya Jurusan PAI dapat melanjutkan ke Jenjang S2 dan S3 UPI Bandung. Insya Alloh berkualitas dan bertaraf serta berkelas,” tambahnya. 

Di sisi lain, Guru Pamong SMPN 2 Parongpong, Yanti Lilis Supriatna, menyampaikan rasa bangga dipercaya sebagai guru pamong. Menurutnya, banyak ilmudan pengalaman yang dapat dibagi dengan mahasiswa.

“Sebagai guru pamong, merasa bersyukur bisa dipercaya untuk membimbing mahasiswa PPL UPI Bandung jurusan PAI ini. Banyak pengetahuan dan  pembelajaran yang didapa, sehingga bisa saya transfer kembali kepada para anak didiknya,  khususnya yang berhubungan dengan praktik mengajar, ungkapnya,” terangnya.

Ditandaskan Yeti Resmiati pada akhir sambutannya, ilmu yang didapat dan dipelajari selama praktik lapangan mampu diaplikasikan dengan baik di lapangan. Diharapkannya, mahasiswa PPLSP bisa menjadi calon guru yang bisa diteladani dari segala sisi.

“Harapan kami, semoga nantinya ilmu yang sudah didapat dan dipelajari selama praktik lapangan mampu diaplikasikan, diterapkan, dan diamalkan dengan baik di lapangan. Semoga mahasiswa PPL bisa menjadi calon guru yang bisa diteladani dari segala sisi. Baik karakter, maupun ilmunya. Selamat berkarya dan menjadi calon guru yang hebat dan bermanfaat, serta bermartabat. Kelak Anda sekalian bisa memajukan pendidikan indonesia menjadi lebih baik lagi,” tandasnya.**

Pewarta: Adhyatnika Geusan Ulun-Newsroom Tim Peliput Berita Pendidikan Bandung Barat-Sumber Berita: Dra. Hj.Yeti Resmiati,M.M (Kepala SMPN 2 Parongpong).

 

 


×
               
         
close