Notification

×

Arsip Blog

SMPN 2 Lembang dan Puskesmas Cibodas Sosialisasikan Bahaya Anemia

Selasa, 14 Februari 2023 | 10.56 WIB Last Updated 2023-02-14T04:02:01Z

 

Ruang Berita-SMPN 2 Lembang bekerjasama dengan Puskesmas Cibodas Lembang berperan aktif untuk menanggulangi secara dini penyakit anemia pada anak remaja. Hal ini terlihat pada kegiatan pemeriksaan darah peserta didik perempuan di SMPN 2 Lembang. Kegiatan ini merupakan kerjasama untuk kesekian kalinya demi pencegahan dini penyakit yang mengkhawatirkan tersebut, Senin (6/2/23).

Kepala SMPN 2 Lembang, Beben Kadar Solihat menyampaikan rasa apresiasi atas digelarnya kegiatan di atas. Pihaknya mengatakan bahwa kerjasama dengan Puskesman tersebut merupakan upaya sekolah dalam memberikan pemahaman kepada peserta didik tentang bahayanya penyakit anemia

“Kegiatan ini merupakan upaya kerjasama yang sangat menguntungkan bagi kedua belah pihak. Kami sebagai tempat peserta didik berada, merasa mendapat durian runtuh. Hal ini dikarenakan anak-anak bisa mendapatkan pemeriksaan secara tepat. Sedangkan pihak puskesmas mendapatkan tempat berbagi informasi yang tepat pula. Karena mereka bisa menyampaikan informasi secara langsung kepada peserta didik,” ujarnya.

Selain memberikan apresiasi yang sangat tinggi kepada kalangan medis dari Puskesmas Cibodas, Beben pun menyampaikan penghargaan yang tinggi terhadap kedatangan aparat pemerintah daerah di Kecamatan Lembang.
 

Pihak sekolah mengapresiasi Camat Lembang, Kepala Desa Langensari yang telah berkunjung ke SMPN 2 Lembang. Selain berkunjung, para pejabat tersebut terjun langsung mengamati kegiatan di atas.

"Ucapan terima kasih yang tak terhingga saya ucapkan pula kepada jajaran Pemerintah Kecamatan Lembang. Begitu pula kepada jajaran Pemerintah Desa Langensari. Hal ini dikarenakan mereka telah hadir menyaksikan kegiatan tersebut. Semoga kunjungan beliau menjadi penyemangat sekolah untuk terus melakukan kegiatan-kegatan baik lainnya. Tak lupa saya berharap dukungan penuh dari pihak pemerintahan untuk kegiatan lainnya,” imbuhnya.

Sementara itu,  Siti Salbiah selaku Pembina PMR, mengatakan kegiatan yang digelar sekolah dan Puskesmas sangat bermanfaat, terutama bagi anak didiknya dalam menerapkan materi-materi tentang kemanusiaan yang dipelajari selama latihan PMR.
 

“Sebagai pembimbing PMR, saya merasa haru dan bangga. Karena dengan kegiatan ini, anak-anak bimbingan saya bisa mempraktikan langsung materi-materi latihan kepada temannya. Juga mereka bisa bertanya langsung kepada para ahli kesehatan tentang materi-materi yang masih kurang dipahami. Semoga pula pihak para medis akan terus melakukan kegiatan sosialisasi di kesempatan lainnya,” tandasnya.

Sejumlah tanggapan datang dari peserta didik, di antaranya yang disampaikan oleh Ajeng. Dirinya kaget tentang bahayanya penyakit anemia, sesuai dengan apa yang dijelaskan dokter dari Puskesmas Cibodas.

“Aku kaget sekali setelah mendengar penjelasan dari Ibu Dokter tadi. Ternyata penyakit yang sering dianggap biasa, merupakan awal penyakit berat lainnya. Tenyata pula penyakit Anemia bukan hanya berakibat pada penderitanya saja. Melainkan akan berdampak pada keturunannya nanti. Setelah aku mendapatkan penjelasan ini aku akan menjaga kesehatan dengan baik. Aku juga berterima kasih kepada sekolah yang telah melaksanakan kegiatan keren ini,” pungkasnya. *

Kontributor: Pupu Pujiati S.Pd. (SMPN 2 Lembang)-Sumber Berita: Beben Kadar Solihat S.Pd. M.M (Kepala SMPN 2 Lembang), Hj. Siti Salbiah,S.Pd. M.Pd., Ajeng Tri M -Pewarta/Editor: Adhyatnika Geusan Ulun-Newsroom Tim Peliput Berita Pendidikan Bandung Barat.
×
               
         
close