Notification

×

Arsip Blog

JELANG LT3 KWARCAB GERAKAN PRAMUKA BANDUNG BARAT GELAR TECNICAL MEETING

Minggu, 19 Februari 2023 | 22.07 WIB Last Updated 2023-02-19T15:07:56Z


Ruang Berita-Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Bandung Barat adakan tecnikal meeting Lomba Pramuka Penggalang Tingkat Cabang (LT3), Sabtu (18/2/23). 

Ketua Panitia pelaksana kegiatan di atas,kak Dedi Bambang, menghimbau kepada seluruh peserta agar melengkapi persyarantan sebagai peserta LT3. Selain itu, mereka harus menyiapkan mental dan selalu jaga kesehatan untuk siap berlomba. 

Ditambahkan Dedi, program LT3 adalah kegiatan unjuk ketrampilan, pengetahuan kepramukaan.

"Seluruh peserta agar melengkapi persyaratan sebagai peserta LT3. Selain itu, juga harus menyiapkan mental dan selalu jaga kesehatan untuk siap berlomba," ujarnya. 

Dalam kegiatan tersebut, hadir juga perwakilan pengurus Kwartir Ranting,  pembina dan pendukung dari 16 Kecamatan se-Kabupaten Bandung Barat. 

Menurut ranacna, setiap Kwaran mengirimkan  empat regu, terdiri dari Penggalang putra dan putri untuk tingkat SMP/Madrasah serta Penggalang tingkat SD putra dan.putri.


Disampaikannya juga, dalam LT 3 nanti, ada 30 mata lomba yang akan diikuti oleh seluruh peserta selama tiga hari.

Selamat berlomba!

Humas Kominfo Kwarcab Bandung Barat
Editor: Adhyatnika Geusan Ulun-Newsroom Tim Peliput Berita Pendidikan Bandung Barat.
×
               
         
close